Rabu, 20 Desember 2017

Arjuno Welirang Jalur Tretes


Catper Pendakian Gunung Arjuno dan Welirang

Berangkat dari Jakarta, Kamis 14 Desember 2017 pukul 18.00 dari Stasiun Senen
Tiba kembali di Jakarta, Selasa 19 Desember pukul 13.00
Ucapan terima kasih untuk kalian semua KB Adventure, Bang Wahyu Pasuruan, semua Pendaki yang sudah berbagi tulisan catpernya, dan terlebih buat Huda dan keluarga.
Arjuno Welirang Jalur Tretes
Puncak Ogal Agil Gunung Arjuno 3339 mpdl
Pendakian Gunung Arjuno dan Gunung Welirang ini melalui jalur Tretes Pandaan Pasuruan. Untuk mencapai basecamp Tretes dari arah Malang atau Surabaya bisa menuju terminal Arjosari (Malang) atau Bungur (Surabaya) terlebih dahulu lalu dilanjutkan dengan naik bis jurusan Malang-Surabaya dengan menggunakan Bis Restu dan turun di Terminal Pandaan. Dari Terminal Pandaan dilanjutkan menggunkan Colt Elf  L300 menuju Basecamp Tretes ataupun ojek motor yang memakna waktu tempuh sekitar 30 menit.


Pendakian Gunung Arjuno dan Welirang ini seperti Pendakian Gunung Gede Pangrango jalur Cibodas atau Gunung Lawu jalur Cemoro Sewu dimana medan yang dilalui hingga camp terakhir sebelum summit ke puncak ialah medan berbatu. Untuk info buka tutupnya jalur bisa hubungi kontak Basecamp Tretes 08121788956


rental outdoor depok, sewa tenda depok, sewa peralatan camping depok murah, sewa matras tas gunung nesting kompor camping depok, sewa hammock depok, sewa peralatan outdoor depok jakarta cibinong
Rental Alat Camping Depok 0838-2626-265
Arjuno Welirang Jalur Tretes
Pos 3 Pondokan ke kiri Lenbah Kidang - Arjuno dan Kanan Welirang


Untuk menuju Puncak Gunung Welirang yang berketinggian 3.156 mdpl dari pos 3 (Pondokan) ambil arah kanan kurang lebih 2 – 2,5 jam dan untuk menuju ke puncak Arjuno 3399 mdpl ambil arah kiri yang berjarak 3 – 3,5 jam perjalanan dari Pondokan.


Arjuno Welirang Jalur Tretes
Puncak Gunung Arjuno 3339 mdpl

Arjuno Welirang Jalur Tretes
Puncak Gunung Welirang 3156 mdpl

Berikut ini merupakan tabel catatan perjalanan dengan jumlah peserta 2 orang (Saya dan Huda) dengan kondisi cuaca hujan saat siang sore hingga malam hari. (beruntung saat di puncak tidak hujan) hanya saja berkabut saat tiba di Puncak.

gunung arjuno welirang jalur trettes, lembah kidang , pondokan, puncak gunung arjuno welirang
Catper Arjuno Welirang Jalur Tretes
 Catatan Jalur Pendakian Tretes
  1. Sebaiknya berhenti saat hujan malam hari dan hujan disertai petir.
  2. Jalur berbatu bisa membuat dengkul teremor untuk sebagian orang.
  3. Terdapat 3 Pos.
  4. Sumber air ada di Pos 2, Pos 3, dan Lembah Kidang. 
  5. Bawa masker saat menuju puncak Welirang dan hati-hati jika puncak welirang dalam kondisi hujan karena bahaya asap belerangnya.
  6. Terdapat warung di pos 3 (Pondokan).
  7. Jika ingin menuju Puncak Welirang ambil jalur berbatu atau ke kanan dari Pondokan dan jika ingin ke Puncak Arjuno nambil jalur kiri ke arah pengempulan belerang atau kiri gubuk penambang.
  8. Sebelum sumit attack ke Arjuno baiknya ambil air di pos 3 karena di Lembah Kidang terdapat banyak cabangan khawatir tidak melihat sumber air saat kondisi gelap.
Arjuno Welirang Jalur Tretes
Pasar Dieng saat turun hujan

Arjuno Welirang Jalur Tretes
Basecamp pendakian Tretes Gunung Arjuno Welirang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar