Selasa, 19 Mei 2015

Pendakian Gunung Sumbing Sindoro Prau

Start dari Jakarta tanggal 12 Mei 2015
Perjalanan ke Wonosobo Jawa Tengah untuk triple summit menuju 3 Puncak Gunung yaitu Gunung Sumbing 3371 mdpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 mdpl jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Samudra Awan Gunung Sindoro
Rental outdoor depok, sewa peralatan camping depok, sewa alat gunung depok, sewa tenda gunung depok, rental outdoor depok murah, rental outdoor jakarta Rental Outdoor Kota Depok
Rental Alat Outdoor Camping Depok


Empat Hari Tiga Gunung
Dua bulan sebelum keberangkatan rutin mencari  info tentang Gunung Sumbing, Sindoro, dan Prau mengenai kondisi medan, jalur, transportasi, cuaca dan lain sebagainya. terimakasih kepada Mas Harman, KompasS (Komunitas Peduli Sindoro Sumbing), @Sindoro_Sumbing, dan rekan pendaki lainnya. Terima kasih untuk semua infonya.

Fix Cost Mei 2015 :
1. Angkot Ciputat - Lebak Bulus @4.000.
2. Bis Sinar Jaya Excecutive Lebak Bulus - Wonosobo Terminal Mendolo @100.000.
3. Bis ¾ Jurusan Wonosobo Magelang Turun di Garung Reco @7.000.
4. Sarapan Pasar Garung Reco @10.000.
5. Simaksi  Gunung Sumbing @5.000.
6. Opsi ojek Basecamp Garung - Pos 1 Sumbing @25.000 atau jalan kaki @0.
7. Makan bakso malang di Basecamp Garung Sumbing@7.000.
8. Jalan kaki menuju Basecamp Kledung Sindoro @0 15 menit perjalanan.
9. Simaksi Sindoro @7.500.
10. Opsi  ojek Basecamp Kledung - Pos 1 Sindoro @15.000 atau jalan kaki @0.
11. Makan malam di Basecamp Kledung Gunung Sindoro @8.000.
12. Kledung - Terminal Mendolo Wonosobo @8.000.
13. Terminal Mendolo -  Basecamp Patak Banteng Gunung Prau @25.000 (sewa pickup).
14. Simaksi Prau @10.000.
15. Patak Banteng  - Terminal Mendolo Wonosobo @20.000 (bis ¾ jurusan Wonosobo Dieng).
16. Terminal Mendolo Wonosobo – Jakarta @90.000 (Bis Puji Kurnia).

Catper Sumbing Sindoro Prau

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Puncak Gunung Sindoro
Catatan Pendakian
  1. Jarang terdapat bis Wonosobo - Dieng saat malam hari, jadi alternatif lain setelah ngobrol dengan jasa ojek, dan muter-muter di Terminal Mendolo adalah mencari barengan pendaki lain di luar terminal
  2. Ojek Rp50.000 Kledung - Patak Banteng dengan jarak tempuh sekitar 2 jam perjalanan. 
  3. Cari rombongan lain untuk bergabung dalam keadaan penuh baru bis mungkin mau berangkat. 
  4. Cari taksi sekitar hotel dekat terminal wonosobo @25.000 perorang. 
  5. Sewa pickup @200.000 atau @25.000 perorang silahkan hubungi 081903839139 Mas Arif jasa pickup Wonosobo. 
  6. Jasa PP Jakarta - Dieng 2jt per mobil (maksmal 8 orang) silahkan hubung mas Hakim untuk update harga terbaru 085642599388-081911638954 - 2207707C
  7. Saat liburan long weekend tiket bis menuju Jakarta cepat habis. Jika telah memesan tiket bis pulang perlu diwaspadai kemacetan panjang di Jalan Raya Dieng. Rata-rata keberangkatan bis Wonosobo - Jakarta berangkat seekitar pukul 16.00 - 18.00.
  8. Jika di Basecamp Patak Bantang penuh bisa mampir kerumah Pakde Arif untuk singgah di rumahnya, keluarganya sangat ramah 082220668220 / 214923D7 kita bisa beristirahat di rumahnya dan membeli oleh-oleh khas Dieng.

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Basecamp Kledung Gunung Sindoro

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Antrian Gunung Prau

Hari Ke-1
05.30 : Tiba di Terminal Mendolo Wonosobo.
06.00 - 06.20 : Terminal Mendolo - Basecamp Garung Pos Pendakian Gunung Sumbing.
06.20 : Jalan kaki ke Pasar Garung Reco belanja sayuran dan sarapan.
08.40 : Start Pendakian Gunung Sumbing
10.45 : Pos 1 medan jalurnya berupa tanjakan dengan susunan batu melewati batas perkebunan warga. Opsi naik ojek @25.000 Basecamp - Pos 1.
12.30 : Pos 2 medan jalurnya menanjak mulai memasuki hutan.
14.30 : Pos 3 medan setelah berjalan satu jam hujan turun dengan derasnya sehingga memaksa mendirikan tenda di Pos 3. Pos 3 dapat memuat banyak tenda.

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Pasar Watu Gunung Sumbing
Hari ke-2
03.30 : Summit attack Gunung Sumbing.
04.00 : Pestan atau Pasar setan berupa kawasan terbuka berbatu dapat memuat banyak tenda dengan resiko terkena hempasan angin lebih kencang.
04.15 : Pasar Watu berupa kawasan terbuka dengan banyak batuan besar.
05.30 : Watu Kotak berupa kawasan batuan menanjak, ini merupakan pos terakhir untuk mendirikan tenda sebelum puncak.
06.30 : Pertigaan menuju puncak (ke kiri menuju puncak buntu dan ke kanan menuju puncak kawah).
06.45 : Puncak Kawah
09.00 : Turun Puncak.
12.00 : Tiba Pos 3.
16.00 : Tiba Basecamp Garung (Finish Pendakian Gunung Sumbing).
Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Pos 3 Gunung Sindoro Jalur Kledung
Dari puncak kawah dapat menuju Puncak Rajawali dapat dilalui dengan menuruni kawah terlebih dahulu lalu menuju tebing puncak Rajawali dengan melipir melewati sela diantara tebing.

Malam harinya kami menuju Basecamp Kledung Pos Pendaftaran Pendakian Gunung Sindoro 18.00 (jalan kaki Basecamp Garung - Kledung hanya 20 menit).

Start pendakian Gunung Sindoro 19.00
19.15 : Pos 1 menggunakan ojek @15.000 (melewati perkebunan warga, jalan kaki 1-2 jam).
20.30 : Pos 2 sudah memasuki hutan masih terdapat banyak bonus.
22.15 : Pos 3 kondisi medan jalur pendakian menanjak, tanah, dan bebatuan. Dapat memuat banyak tenda pada Pos 3. Hati-hati dengan babi hutan pada malam hari. Ada 3 tenda yang diseruduk saat pendakian ini. Harus benar-benar ronda jaga tenda. hehe

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Gunung Prau
Hari ke-3
07.00 : Summit attack Gunung Sindoro.
09.00 : Pos 4 jalur semakin menanjak dengan medan batuan.
10.15 : Puncak, medan yang dilalui mulai melewati lereng sabana pada lereng menuju puncak.
11.00 : Turun.
16.00 : Pos 1.
18.00 : Basecamp (finish pendakian Gunung Sindoro).
19.00 : Menuju Patak Banteng Gunung Prau dari Kledung.
20.00 : Terminal Mendolo Wonosobo.
22.15 : Mendolo - Patak Banteng  dengan pickup. 

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Puncak Kawah Gunung Sumbing
Hari Ke-4
04.30 : Start pendakian Gunung Prau.
05.30 : Tiba di puncak (sunrise terindah di bukit teletabies).
08.30 : Turun.
10.00 : Tiba basecamp Patak Banteng.
12.00 : Pulang dari Patak Banteng
16.30 : Tiba Terminal Mendolo
19.00 - 06.30 : Terminal Mendolo - Jakarta 

Pada ketiga jalur tersebut sumber air hanya terdapat di basecamp.

Ekpedisi Wonosobo triple summit 3 Puncak Gunung dengan Gunung Sumbing 3371dpl jalur Garung, Gunung Sindoro 3153 jalur Kledung, dan Gunung Prau 2526 mdpl jalur Patak Banteng.
Basecamp Garung Gunung Sumbing



43 komentar:

  1. alhamdulillah dapet masukan makasih gan ane habis lebaran tgl 22juli mau trip to sumbing

    BalasHapus
    Balasan
    1. sip bang kita sharing catetan perjalanan, tks udah baca.

      Hapus
  2. wah tgl segitu juga saya naik prau.. rame bgt turun nya kek ngantri sembako heheee

    BalasHapus
  3. bang dari sumbing ke sindoro naik apa ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. jalan kaki bang dari bc garung ke kledung dekat kok

      Hapus
  4. bingung mau kesono tp gaq ada temen barengan

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba cari barengan di group2 komunitas pendaki mas.

      Hapus
    2. cari barengan 24 des 2015 trip sindoro sumbing prau..

      Hapus
    3. Semoga ketemu barengannya bang. Kalo kita tgl 23 sore mau ke Slamet dulu hihi

      Hapus
  5. makasih banyak infonya. ga sabar pengen triple summit kesana.

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama2 mbak karina terima kasih kembali. sekses pendakiannya

      Hapus
  6. nice banget bro infonya. tanggal 17 jan mau solo nih sumbing sindoro.

    BalasHapus
    Balasan
    1. mantap bang, nanti bagi2 ya cerita solo hikingnya.

      Hapus
  7. Bang kalo dari sindoro keprau naik apan ya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa naik ojek langsung dari bc ke patak bantek atau naik bis dulu ke terminal mendolo wonosobo sambung bis ke patak banteng. kalo kemalaman bisa carter pickup dr terminal mendolo

      Hapus
  8. Bang kmrn lebak bulus - wonosobo lwt tol cipali ga ?

    BalasHapus
  9. Kalo naik kereta arah mana ya bang?

    BalasHapus
    Balasan
    1. turun st purwokerto sambung angkot ke terminal sambung lagi bis ke wonosobo atau purwokerto- magelang turun garung

      Hapus
  10. Sadiss summit 3puncaknya bang....
    Boleh gabung kalau mau nanjak lgi hehehe..

    BalasHapus
  11. Makasih kiiii infonya. Lengkap banget

    BalasHapus
  12. Oleh oleh wajib klo ke sumbing pasti carica mangga nya hihihi

    Watch box office
    Download/Watch Zoolander 2 (2016)

    BalasHapus
    Balasan
    1. carica ada juga ya yg jual di sumbing ? hehehe saya kira di prau aja banyak yg jual caricanya

      Hapus
  13. Kalo dari basecamp sumbing mau ke prau naek apaan mas ??

    BalasHapus
    Balasan
    1. naik bis ke terminal mendolo mas, sambung lagi bis ke patak banteng dari mendolo.

      Hapus
  14. Kalo basecamp patak banteng ke basecamp dieng (gn.prau) deket apa jauh mas??

    BalasHapus
    Balasan
    1. jauh masih mas, tapi lintas naik dieng turun patak banteng atau sebaliknya bisa ko. coba ditanyakan ke basecamp

      Hapus
  15. bang merbabu buln apa yg biasanya rame pendaki

    BalasHapus
    Balasan
    1. 17 Agustus dan saat libur panjang

      Hapus
    2. saya merbabu merapi lawu dr jkt pp habis 680rb https://pesonaindononesia.blogspot.co.id/2016/08/pendakian-merbabu-merapi-lawu-agustus_2.html

      Hapus
  16. Bang dr BC sumbing ke st PWT ada carteran mobil gak?? biar cepet dan ngejar waktu :D

    BalasHapus
    Balasan
    1. coba hubungin kontak carter mobil di atas mas

      Hapus
  17. Mau tanya bang, kalau jalur pendakiannya, sumbing & sindoro jelas kah?

    BalasHapus
  18. Habis berapa mas ke tiga gunung itu kalau dri bandung

    BalasHapus
  19. Jadi takut saya ke sindoro bang, sama babi hutannya:D

    BalasHapus